Pemalang – Bertempat di Aula Makodim 0711/Pemalang di gelar Sosialisasi Binsat Pencegahan Covid 19 di Satuan dan Masyarakat tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Korem 071/Wijayakusuma dengan peserta Pasiops dan 2 orang Danramil serta 5 anggota Kodim pantura jajaran Korem 071/Wijayakusuma yang terdiri dari Kodim 0736/Batang, 0710/Pekalongan, 0711/Pemalang, 0712/Tegal dan Kodim 0713/Brebes, yang dihadiri Kasi Ops Korem 071/WK Mayor Inf Yusuf Prasetyo S.Sos MM, Senin (23/11/2020)
Kegiatan ini sebagai tindak lanjut Sosialisasi Binsat Pencegahan Covid 19 di Satuan dan Masyarakat tahun 2020 terpusat di Jakarta tanggal 9 November 2020, oleh Pasiops Kodim 0711/Pemalang Kapten Arm Eko Budiharjo yang mewakili Pasiops jajaran Korem 071/Wijayakuma.
Dalam sambutannya Kasi Ops Korem 071/WK Mayor Inf Yusuf Prasetyo S.Sos MM, menyampaikan, Mari kita tingkatkan kinerja dalam rangka melaksanakan kewajiban yang tergabung Satgas Covid-19 tetap semangat dan menjaga kesehatan masing masing.Sampai saat ini upaya percepatan penanganan Covid-19 di dunia masih berlangsung, keberadaan Vaksin juga masih dalam tahap uji klinis, tuturnya
Menurut Kasiops Indonesia juga telah berusaha untuk melakukan upaya percepatan penanganan Covid-19 dan Penanganan Covid-19 ini di awal, lebih fokus kepada penanganan pemasalahan tekanan ekonomi menyebabkan strategi kebijakan perlu lakukan upaya untuk menyelaraskan upaya percepatan penganan COVID-19, Pemulihan ekonomi Upaya paling Elektif ada pada penerapan protokol kesehatan. Masyarakat merupakan kunci bagi percepatan penanganan Covid19 ini, pungkasnya
Sementara dalam penjelasan sebagai nara sumber Pasiops Kodim 0711/Pemalang Kapten Arm Eko Budiharjo menyampaikan analisa dan evaluasi data operasi penanganan Covid-19 dan Pendisiplinan Protokol Kesehatan dan Upaya Percepatan Penanganan Covid-19 di Indonesia serta untuk meningkatkan kinerja kepada setiap jajaran dan mengedepankan protokol kesehatan.(Pendim0711/Pemalang)