OFFICIAL WEBSITE KODIM 0711 PEMALANG
BERITA berita news pemalang Berita Pemalang Kodim

Amankan Vaksin Sinovak Covid 19 Kodim dan Polres Pemalang Bersinergi

Pemalang – Dalam rangka untuk menghentikan pandemi Covid-19 ini, Pemerintah Indonesia telah mengeluarkan vaksin Sinovak Covid-19 demi mengembalikan keadaan seperti semula dan menumbuhkan perekonomian dunia.

Vaksin Sinovak Covid-19 untuk tahap ini sebanyak 1200 box yang isinya 9600 feal akan diperuntukan anggota Kodim, Polres, ASN Pemda, BUMN dan Kades se Kab. Pemalang. Anggota Kodim dan Polres Pemalang melaksanakan pengawalan dari Semarang sampai Pemalang, Senin (22/2/2021)

Setibanya di Pemalang Vaksin Sinovak disimpan di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinkes Kab. Pemalang,
anggota Kodim dan Polres Pemalang bersinergi melaksanakan pengamanan untuk memastikan keamanan vaksin dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Ditemui secara terpisah Pasiopsdim 0711/Pemalang Kapten Arm Eko Budiharjo, mengatakan anggota Kodim dan Polres Pemalang melaksanakan pengawalan dan pengamanan agar vaksin tersebut terjaga dengan aman dan pada saat divaksin ke anggota Kodim 0711/Pemalang tidak terkendala sesuatu apapun., (Pendim0711/Pemalang)

LEAVE A RESPONSE