OFFICIAL WEBSITE KODIM 0711 PEMALANG
BERITA Kodim Komsos

Kodim Pemalang Gelar Komunikasi Sosial Lewat Pertandingan Bola Voli

PEMALANG – Kodim 0711/Pemalang menggelar kegiatan Komunikasi sosial ini merupakan kegiatan pada semester ke II tahun 2020 yang bentuk kegiatannya adalah pertandingan voli di lapangan voli Widuri, Kecamatan Pemalang (30/09/2020)

Komandan Kodim (Dandim) 0711/Pemalang Letkol Inf Irvan Christian Tarigan S.I.P., M. Han,  mengatakan komunikasi sosial ini untuk membentuk sumber daya manusia yang kreatif, inovatif dan adaftif. “Hari ini Kodim beserta Disparpora menyelenggarakan komunikasi sosial kreatif, kami mengangkat pertandingan bola voli untuk mempererat TNI Polri dengan olahragawan,”kata Dandim.

Jajarannya dalam menyelenggarakan kegiatan ini sudah menyiapkan 14 tim voli yang dikirim dari masin-masing Koramil. Belasan tim yang akan bertanding ini adalah tim voli putra semua.

Kagiatan kata dia salah satu bentuk upaya menangani Covid-19 di mana dibutuhkan imunitas tubuh yang bagus agar masyarakat tahan terhadap virus tersebut. “Salah satu kegiatan untuk meningkatkan imunitas dengan olahraga dan pada pelaksanaan kegiatan tetap menggunakan protokol kesehatan,”ujarnya.

Lebih lanjut dia mengatakan selama kegiatan berlangsung tidak ada kerumunan baik suporter maupun pemain yang menunggu giliran bertanding. Melalui kegiatan komunikasi sosial tersebut diharapkan masyarakat Pemalang bisa sehat, bisa mematuhi anjuran pemerinta tentang protokol kesehatan dan perekonomian tetap lancar.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Suharto menyambut baik kegiatan Komunikasi Sosial tersebut.”Kegiatan ini meneunjukkan adanya kebersamaan antara  TNI dengan pemuda dan atlet voli,”kata Suharto.

Adapun Peserta di ikuti  14 tim terdiri dari 13 Tim putra atlet dari masyarakat umum yaitu pemuda-pemuda yang dipilih terbaik dari jajaran koramil dan 1 Tim dari Kodim Pemalang. Pemenang perlombaan tersebut Juara 1 dari Koramil 07/Ampilgading, Juara 2 dari Koramil 11/Belik, Juara 3 dari Koramil 06/Bodeh, Juara 4 Koramil 12/Watukumpul. diakhir petandingan Dandim Pemalang secara langsung menyerahkan tropy piala kepada pemenang juara 1 ( Pendim Pemalang )

LEAVE A RESPONSE