OFFICIAL WEBSITE KODIM 0711 PEMALANG
BERITA Kodim

Kodim Pemalang Peringati HUT TNI dan PMI Ke-76 dengan Bakti Sosial dan Karya Bhakti

Pemalang – Kodim 0711/Pemalang bersama PMI Cab. Pemalang menggelar kegiatan karya bhakti dan bakti sosial dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI dan PMI ke-76 tahun 2021 kabupaten Pemalang.
Kegiatan diawali apel bersama yang dipimpin oleh Dandim 0711/Pemalang Letkol Inf Roihan Hidayatullah, S.Sos., M. Tr (Han) dengan peserta antara lain anggota Kodim 0711/Pemalang, TNI AL Posal Tanjungsari/Lanal Tegal, Polres Pemalang, PMI, Dinas Lingkungan Hidup, BPBD, FKPPI, Banser, Kab. Pemalang dan masyarakat kelurahan Sugihwaras Kec/Kab. Pemalang, Jumat (8/10/2021).

Turut hadir juga Para Perwira jajaran Kodim 0711/Pemalang, Ketua Persit KCK Cab. XXI Kodim 0711/Pemalang Ny. Debi Roihan beserta Pengurus, Paur Rapkum Subbag Hukum Polres Pemalang Iptu Widiarto, Danposal Tanjungsari Peltu Sudiarto, Forkopimca Pemalang, Staf DLH Kab. Pemalang Sidik, Staf Dinas pariwisata Kab. Pemalang Ali muktar, Kepala Kelurahan, Toga, Tomas dan Toda Sugihwaras, Mulyoharjo dan Widuri Kec. Pemalang serta perwakilan warga masyarakat dan anak yatim piatu dari yayasan Aruman Kel. Sugihwaras (penerima bantuan).
Dalam sambutannya Pimpinan apel Dandim Pemalang menyampaikan, kalau kita cinta dan peduli dengan Pemalang, mari kita laksanakan bersih-bersih dan kalau Pemalang mau maju berarti kita harus tanamkan disiplin.
Lebih lanjut menurut Dandim, kegiatan ini di inisiasi oleh PMI Cab. Pemalang bekerjasama dengan TNI Kodim 0711/Pemalang serta menggandeng dari instansi lain termasuk Polri dan yang lainya.

“Sasaran kegiatan bersih – bersih adalah sekitar makam Syeh Maulana Syamsudin dan sepanjang obyek wisata Widuri dengan target kita adalah sampah organik”, Tutur Letkol Roihan, Dandim juga berharap, nanti kalau sudah bersih berarti harus dijaga, kegiatan ini tidak sampai sini saja kita laksanakan secara periodik.

Setelah apel kegiatan dilanjutkan dengan bakti sosial, Dandim Pemalang bersama Ketua Persit KCK Cab. XXI Kodim 0711/Pemalang dan tamu undangan memberikan bantuan berupa paket sembako dan tempat sampah secara simbolis kepada masyarakat serta memberikan bantuan kepada anak yatim piatu dari yayasan Aruman Kel. Sugihwaras .
Selanjutnya semua peserta apel baik tamu undangan maupun pasukan melaksanakan karya bakti dengan sasaran bersih-bersih sekitar makam Syeh Maulana Syamsudin dan sepanjang obyek wisata Widuri dan diakhiri dengan pemberian doorprize pengumpul sampah terbanyak kepada Dinas/Instansi dan masyarakat., (Pendimpemalang)

LEAVE A RESPONSE